Kaya Rasa Rempah, Resep Rawon Daging Ini Patut Dicoba


Banyak resep rawon yang dikombinasikan dengan berbagai macam bahan makanan lain untuk membuat rasanya lebih sempurna dan lezat. Bahan makanan yang dikombinasikan bisa dipilih sesuai selera masing-masing agar dapat menikmatinya dengan baik. Rawon merupakan salah satu makanan khas Indonesia yang harus kita kuasai, agar makanan ini terus terjaga dan bisa dinikmati oleh anak cucu kita nantinya.

Cara Membuat Rawon yang Mudah dan Lezat

Masakan rawon yang tetap exist walau zaman sudah berubah
Bagi kita orang Indonesia pasti sudah tidak asing lagi dengan sajian yang satu ini. Rawon dikenal sebagai salah satu sup terlezat di dunia, karena memang makanan berkuah ini sangat diminati oleh banyak orang. Pada dasarnya, rawon dibuat dari gading sandung lamur atau brisket yang berlemak sedikit. Namun, akhir-akhir ini, masakan rawon sering dibuat dengan berbagai inovasi atau modifikasi bahan baku, seperti daging ayam, iga, bahkan labu siam.
Sebenarnya, kita dapat memadukan berbagai bahan yang memang cocok dan sesuai dengan selera makan kita dan keluarga tercinta. Rasa yang lezat dari rawon ini membuat kita harus belajar bagaimana resep rawon agar nantinya bisa membuat sendiri di rumah.

Resep Rawon Daging Asli

Bahan:
·         Daging sandung lamur 500gram
·         Daun jeruk 6lembar
·         Serai 3batang, geprek
·         Air 3liter
·         Lengkuas 1ruas, geprek
Bumbu halus:
·         Bawang merah 8siung
·         Bawang putih 5siung
·         Kluwek ukuran sedang 4buah, keruk isisnya
·         Kemiri 4buah, sangrai
·         Kunyit 2cm
·         Ketumbar bubuk 1,5sdt
·         Merica 1sdt
·         Jahe 1cm
·         Bawang perai 1batang, dipotong-potong
·         Garam dan gula secukupnya
Bumbu Pelengkap:
·         Tauge pendek secukupnya
·         Bawang goreng secukupnya
·         Sambal terai
·         Kerupuk udang
·         Telur asin
Cara membuat:
1.      Rebus daging samppai empuk. Angkat daging ayam dan potong seukuran satu suapan.
2.      Saring air kaldu dari rebusan daging kemudian masukkan kembali daging yang sudah dipotong.
3.      Tambahkan serai, lengkuas dan daun jeruk.
4.      Tumis bumbu halus dengan minyak. Tunggu sampai tercium harumnya.
5.      Setelah itu, masukkan ke dalam rebusan daging dan masak sampai daing empuk.
6.      Jika air sudah menyusut tapi dagingnya belum empuk, tambahkan air lagi.
7.      Masak rawon hingga daging lunak.
8.      Jika sudah matang, angkat dan taburkan daun bawang yang sudah diiris.

Resep Rawon Nguling Probolinggo

Bahan:
·         Daging rawon 500gram
·         Daun jeruk purut 3lembar
·         Minyak goreng 3sdm, untuk menggoreng
·         Lengkuas 3cm, geprek
·         Air 1liter
·         Garam secukupnya
Bumbu halus:
·         Bawang putih 4siung
·         Bawang merah 7siung
·         Kaluwek 3buah, keruk isinya
·         Jahe 3cm
·         Kemiri 3buah, sangrai
·         Cabai merah besar 2buah
·         Kunyit 2ruas
·         Ketumbar 1sdm, sangrai
Bahan pelengkap:
·         Daun bawang 2batang, perai, iris
·         Bawang goreng
·         Tauge pendek
·         Kerupuk udang
·         Telur asin
·         Sambal terasi
Cara membuat:
1.      Masukkan daging ke dalam air mendidih dan rebus sampai agak empuk.
2.      Lalu angkat daging dari air rebusan dan potong kecil-kecil.
3.      Saring air kaldu dari rebusan sebelumnya.
4.      Masukkan kembali daging yang sudah dipotong kemudian tambahkan pula daun jeruk, serai dan lengkuas.
5.      Panaskan minyak menggunakan penggorengan, tumis bumbu halus sampai tercium bau harumnya, lalu masukkan bumbu tersebut ke dalam rebusan daging.
6.      Tambahkan garam secukupnya lalu masak sampai daging benar-benar empuk.
7.      Sebelum diangkat karena sudah matang, masukkan bawang goreng dan irisan daun bawang.
8.      Masakan sudah dapat disajikan.
Dengan memperhatikan bahan dan cara pembuatan dengan baik, kamu bisa membuat masakan rawon daging dengan rasa yang lezat. Demikian resep rawon yang khas dengan cita rasa rempahnya.

Comments

  1. Agen poker terbesar dan terpercaya ARENADOMINO.COM
    minimal depo dan wd cuma 20 ribu
    dengan 1 userid sudah bisa bermain 8 games
    pin BB : D_8_E_B_A_A_7_C

    ReplyDelete
  2. Yuk Merapat Best Betting Online Hanya Di AREATOTO
    Dalam 1 Userid Dapat Bermain Semua Permainan
    Yang Ada :
    TARUHAN BOLA - LIVE CASINO - SABUNG AYAM - TOGEL ONLINE ( Tanpa Batas Invest )
    Sekedar Nonton Bola ,
    Jika Tidak Pasang Taruhan , Mana Seru , Pasangkan Taruhan Anda Di areatoto
    Minimal Deposit Rp 20.000 Dan Withdraw Rp.50.000
    Proses Deposit Dan Withdraw ( EXPRES ) Super Cepat
    Anda Akan Di Layani Dengan Customer Service Yang Ramah
    Website Online 24Jam/Setiap Hariny

    ReplyDelete

Post a Comment